Pages

Wednesday, January 2, 2013

RAM (Random Acces Memory)



RAM (Random Access Memory)
Merupakan media penyimpanan yang bersifat sementara. Saat ini jenis-jenis RAM yang umum beredar di pasaran adalah DDR dan DDR2.
Perbedaan DDR dan DDR2 sebagai berikut:

DDR2 merupakan hasil pengembangan dari jenis DDR atau biasa disebut DDR 400. Secara fisik, DDR dan DDR2 memiliki perbedaan pada dudukan atau slot yang digunakan.

Selain itu, konfigurasi chip yang mereka gunakan juga tidak sama. Pada DDR2, adanya perbaikan khususnya pada arsitektur memory memungkinkan jenis memory tersebut mampu bekerja jauh lebih cepat dari pendahulunya tanpa kehilangan kualitas sinyal. Konsumsi daya pada DDR2 pun juga lebih rendah dari pada DDR 400.

Banwith yang dihasilkan oleh DDR2 mencapai kisaran maksimal hingga diatas 4300 Mb/s. sebagai perbandingan, bandwith tertinggi pada DDR 400 berada pada kisaran 3200 Mb/s. begitu pula pada clocknya, DDR2 mampu menghasilkan clock hingga diatas 667 MHz, sedangkan pada DDR 400 clock tertinggi hanya berkisar pada 400 MHz..

No comments:

Post a Comment